Wujudkan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, Kepala DPMPTSP pimpin Rapat Koordinasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBBM
Wujudkan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, Kepala DPMPTSP pimpin Rapat Koordinasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBBM
Wujudkan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, Kepala DPMPTSP pimpin Rapat Koordinasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBBM
Kepala DPMPTSP Kabupaten Kebumen, Dra. Dyah Woro Palupi memimpin rapat koordinasi internal Pembangunan Zona Integritas Menuju WBBM. Rapat yang dilaksanakan setelah Apel pagi tersebut dilaksanakan di Ruang Kepala DPMPTSP pada Kamis, 18 April 2024. Sekdin DPMPTSP, Penata Perizinan Ahli Madya, Kasubbag Umum, dan Perencana mengikuti rapat internal tersebut guna kemudian dikoordinasikan kepada para anggota komponen timnya.
Rapat internal ini bukan kali pertama diadakan. Rapat internal terkait dengan Pembangunan ZI merupakan rapat rutin yang dilaksanakan setiap bulannya. Sebagai langkah monitoring dan evaluasi serta pembinaan terhadap progres pelaksanaan pembangunan ZI.
Sebagai diketahui DPMPTSP Kabupaten Kebumen mendapatkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi dari Kementerian PANRB pada tahun 2022. Pada tahun 2023 sampai dengan saat ini, DPMPTSP Kabupaten Kebumen aktif dalam melaksanakan Pembangunan ZI. Tidak hanya sebagai gelar semata untuk predikat WBK/WBBM, tetapi untuk memperkuat integritas DPMPTSP dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga masyarakat puas tehadap layanan DPMPTSP.
Seperti yang ditekankan oleh Kepala DPMPTSP Kabypaten Kebumen bahwa sebagai unit penyelenggaraan pelayanan publik, DPMPTSP Kabupaten Kebumen menjaga integritas dengan menolak segala bentuk gratifikasi dan pungli atau melaporkan kepada Unit Pengendali Gratifikasi DPMPTSP Kebumen/Pemkab Kebumen.
DPMPTSP Kabupaten Kebumen berkomitmen memberikan pelayanan yang #JujurBersihMelayani dan #BanggaMelayaniBangsa sebagai wujud implementasi nyata Budaya Kerja dan Pembangunan Zona Integritas WBK Menuju WBBM, untuk mendukung pencapaian #KebumenSemarak dan mendorong #KebumenProInvestasi.
Ayo laporkan segala bentuk gratifikasi dan pungli yang kamu ketahui!
#PemkabKebumen
#BupatiKebumen
#DPMPTSPKabKebumen
#MPPKebumen
#KebumenProInvestasi
#JujurBersihMelayani
#KebumenSemarak
#ASNBerAKHLAK
#Banggamelayanibangsa