Rakor Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga
Rakor Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga
KEBUMEN - DPMPTSP Kabupaten Kebumen hadir dalam rakor program Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga hari ini tangal 17 April 2023 di Dinas Sosial P3A yang dihadiri oleh Penata Perizinan Ahli Madya.
Rapat dipimipin oleh Kabid P4A dengan peserta yang hadir DPMPTSP, Disperindag KUKM, Disnaker, Disdukcapil, serikat PEKKA Banyumas, Kemenag, Bappeda dan anggota serikat PEKKA Kebumen;
Dalam kegiatan ini Serikat PEKKA Banyumas melaksanakan pendampingan 20 anggota serikat PEKKA Kab. Kebumen dari 5 desa di kec Karanggayam (Karangmojo, Kalirejo, Penimbun, Karanggayam dan Ginandong melalui pelatihan ekonomi, pendidikan, kewirausahaan.
Dari pelatihan tersebut beberapa kegiatan usaha yang tumbuh yaitu pembuatan tempe, VCO, beberapa olahan makanan, pengelolaan bank sampah. Permasalahan yang dihadapi kesiapan produksi, pemasaran, permodalan, perlu pelatihan kelanjutan.
Untuk pelatihan produksi, Disperindag KUKM dan Disnaker bisa memfasilitasi dengan mengajukan permohonan terlebih dahulu, untuk legalitas usaha wajib memiliki NIB (Nomor Induk Berusaha) DPMPTSP dapat memfasilitasi dan PIRT untuk produk makan yang masa expired lebih dari 7 hari.
Untuk Pendaftaran sertifikat halal dapat di kantor Kemenag, Kemenag Kecamatan, dan loket kemenag di MPP (Mal Pelayanan Publik Kebumen).
#dpmptspkabkebumen
#mppkebumen
#kebumenproinvestasi
#KebumenSemarak
#ASNBerAKHLAK
#BanggaMelayaniBangsa